Meskipun terbilang mirip dengan cash register, namun Mesin Kasir Injection Version 2 ini memiliki banyak kelebihan yang tidak terdapat pada cash register. Mesin Kasir Injection Version 2 ini menggunakan Pc, monitor serta printer kasir thermal dalam satu mesin atau all in one dan berbasis windows.
Selain itu juga dilengkapi keyboard dan juga customer display untuk menampilkan total harga transaksi penjualan. Semua dalam satu mesin kasir.
Karena berbasis windows, maka mesin kasir injection ini dilengkapi program kasir yang cukup lengkap untuk menunjang usaha retail maupun grosir Anda.
Dengan program kasir yang terdapat pada Mesin Kasir Injection Version 2 ini, selain dapat melakukan transaksi penjualan, Anda juga dapat melakukan transaksi pembelian juga retur barang, dengan transaksi tunai maupun kredit. Juga terdapat fitur hutang piutang untuk mencatat transaksi non tunai Anda tersebut.
Untuk penjualan grosir, terdapat fitur level harga yang dapat Anda gunakan untuk men-setting harga produk untuk transaksi produk dalam jumlah tertentu.
Berikut fitur-fitur program kasir Mesin Kasir Injection Version 2 :
* Menu Master Data
Submenu : Daftar item, suplier, pelanggan, sales, user account, mutasi kas
* Menu Pembelian
Submenu : Pesanan beli, pembelian, retur pembelian, pembayaran hutang, item keluar
* Menu Penjualan
Submenu : Pesanan jual, penjualan, kasir (point of sale), retur penjualan, pembayaran piutang, item keluar
* Menu Laporan
Submenu : Laporan master data, laporan persediaan/stok, laporan pembelian, laporan penjualan, laporan hutang piutang, laporan rugi laba sederhana.
Untuk keamanan database, program kasir ini juga dilengkapi fitur backup and restore database, dan dilengkapi fitur impor database dari format Ms.Excel untuk memudahkan Anda entry database. Program kasir berbahasa Indonesia dan dilengkapi tutorial cara penggunaan program.
Scanner barcode ini dapat membaca kode barcode secara otomatis tanpa harus menekan tombol scan. Dan juga laci kasir, yang dapat membuka otomatis bersamaan dengan printer kasir thermal mencetak struk penjualan.
Berikut spesifikasi paket Mesin Kasir Injection Version 2 :
- Mesin kasir (Include customer display, print kasir thermal, windows operation on 1 casing)
- Scanner barcode auto single laser
- Laci kasir besi
- Program kasir
Dengan garansi paket 1 tahun, Mesin Kasir Injection Version 2 ini dapat Anda gunakan untuk menunjang usaha seperti toko kelontong, minimarket, toko boneka, baby shop, apotek, toko grosir, minimarket bahan bangunan, toko mainan dsb.
Paket Mesin Kasir Injection Version 2 ini dapat segera Anda gunakan, karena paket telah terinstalasi dan siap digunakan.
Untuk informasi seputar Mesin Kasir Injection Version 2 ini, segera kunjungi showroom atau hubungi staff marketing kami sekarang juga.